Klasifikasi Dan Morfologi Eleusine indica
Eleusine indica merupakan tumbuhan gulma berumpun tergolong ke dalam famili Poaceae. Gulma ini dapat tumbuh dengan baik pada tanah yang lembab atau tidak terlalu kering dan terbuka atau sedikit ternaungi. Dapat tumbuh dengan baik pada ketinggian 0-1600 m dpl.
Klasifikasi Eleusine indica
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Liliopsida
Ordo : Poales
Famili : Poaceae
Genus : Eleusine
Spesies : E. indica
Morfologi Tumbuhan Eleusine indica
Akar
Eleusine indica merupakan salah satu tumbuhan gulma berumpun dengan sistem perakaran serabut dan berserat. Perakarannya tidak dalam namun lebat dan kokoh merekat kuat pada tanah sehingga sulit untuk mencabutnya.
Daun
Permukaan daun pada tumbuhan ini berwarna hijau, sedangkan pada bagian dasarnya seperti perak. Bentuk daun seperti pita memanjang dan memiliki helaian daun yang berlipat, bagian permukaan daun hampir tidak memiliki bulu.
Bunga
Bunga berbentuk malai yang tampak bergerigi. Biji-biji tersusun seperti tandan pada tangkai bunga. Permalai memiliki 3-7 tandan pada ujung batang dan lebih dari 50.000 biji.
No comments:
Post a comment